Apa yang kita rasakan ketika ada yang menghina kita lewat status facebook atau di twitter. Bagi anda yang sudah dewasa tentu akan merasa bahwa hal itu cuma main-main atau anda merasa perlu melaporkan ke polisi bahwa nama baik anda telah dicemarkan. Semua itu tergantung sikap dan kedewaasaan kita masing - masing dalam menyelesaikannya.
Akan tetapi, bagaimana jika yang dihina adalah adik anda atau anak anda yang masih berusia remaja. Tentu saja hinaan tersebut akan memiliki efek yang berbeda. Kita tahu, kalau remaja merupakan sosok yang sedang mencari identitas diri. Internet merupakan salah satu media untuk mencari beragam informasi termasuk jati diri. Selain itu, remaja merupakan salah satu pengguna aktif internet.
Anak-anak sekarang berbeda dengan saya ketika masih masa kanak-kanak. Di jaman saya penggunaan internet tidak seaktif dan semasif sekarang. Anak-anak yang lahir diatas tahun 2000an bisa disebut dengan Digital Native. Mereka lahir dengan perkembangan teknlogi internet dan digital jauh lebih canggih dari sebelumnya. Maka wajar jika mereka mampu menggunakan telepon seluler dan internet jauh lebih cerdas dari ayah atau ibunya.
Permasalahannya adalah ketika anak-anak ini menjadi korban Cyberbullying. Perkembangan psikologi mereka akan terganggu. Misalnya saja ketika seorang anak mengejek temannya melalui status facebook. Hal ini tentu saja akan mempengaruhi kondisi psikologis orang yang dihina. Parahnya jika ternyata anak menjadi korban pornografi. Di luar negeri seorang anak menjadi korban pornografi on-line oleh orang yang belum pernah dikenalnya secara langsung.
Contoh kasus lain adalah ketika seorang anak perempuan yang menghina temannya dengan menggunakan akun facebook atau twitter temannya yang lain. Tentu saja hal ini akan menjadi sebuah masalah.
Cyberbullying merupakan proses ketika anak-anak, disiksa, diancam, diganggu, atau dihina oleh anak-anak lainnya melalui internet, telepon seluler atau teknologi interaktif dan digital lainnya.
Menurut saya peran orang tua dan masyarakat menjadi penting disini. Cyberbullying harus dicegah jangan sampai penggunaan teknologi justru merugikan generasi muda. Media Literacy (Melek Media) merupakan bagian penting dalam penggunaan media yang harus dipahami oleh orang tua. Yuk, sehat menggunakan internet…
0 komentar:
Posting Komentar